Pages

Sunday, June 13, 2021

"CONFIDENCE" How to overcome your limiting beliefs and achieve your goals by Martin Meadows



Pernahkah kalian merasa sedang di fase "krisis percaya diri". 

Akhir akhir aku merasa sedang krisis percaya diri. Pada awalnya aku tidak merasa seperti itu, namun setelah membaca buku ini, aku tersadar bahwa aku sedang mengalami krisis percaya diri. 

Rasanya setiap kali ingin keluar dari zona nyamanku, tiba tiba sebuah perasaan aneh muncul. Seperti ada yang salah dengan hal itu. Namun jika ditanya apa yang aku rasakan, aku pun tidak tahu jawabannya.

Sangat mengganjal sekali.

Apa kalian pernah merasa seperti apa yang aku rasakan?

Jika kulihat kebelakang, seperti apakah aku yang dulu? Prestasi apa yang sudah kulakukan dalam hidupku? Hal apa yang telah kulakukan dengan penuh rasa bangga? Tidak ada.

Perasaan kesal ini lah yang membuatku yakin bahwa aku harus keluar dari zona nyaman ini. Tapi kembali aku bertanya, kenapa aku perlu keluar dari zona nyaman ini? Apakah ada sesuatu yang ingin aku capai? Apakah ada sesuatu yang ingin aku buktikan? Lalu kenapa rasa aneh ini juga muncul?

Begitu banyak pertanyaan yang muncul dikepalaku.

Aku mencari jawabannya, mulai dari artikel yang ada diinternet, video, podcast, apapun itu, dimana aku merasa, "oh mungkin dia tahu jawabannya" aku akan kesana.

Hingga akhirnya aku bertemu dengan buku ini. Berupa e-book gratis di google playbook.

Pada awalnya aku meremehkan isi buku ini, jujur saja. Alasannya sederhana, karena ia gratis. Ebook gratis di playstore tak jarang berbentuk buku dengan isi yang sederhana. Umum.

Entah karena perasaanku yangbsedang kacau atau buku ini memang berkualitas, aku merasa buku ini dapat menjawab pertanyaan pertanyaan yangbada dikepalaku dengan lugas, tegas dan menggunakan logika yang sehat.

Penulis juga memberikan contoh sederhana pada setiap babnya agar pembaca dapat memahami pesan yang ingin penulis sampaikan.

Buku ini berisi tentang tips mendasar untuk meningkatkan rasa percaya diri. Dimulai dari mencari tahu tentang definisi “apa itu percaya diri?”, kemudian tips dasar mengenai seberapa sadar diri kita terhadap rasa percaya diri itu sendiri, selanjutnya kita juga di berikan contoh bagaimana cara yang tepat dalam menghadapi lingkungan yang kurang kondusif dalam membangun rasa percaya diri.

Menariknya lagi, di bagian akhir dari setiap babnya terdapat rangkuman dari apa yang telah dijelaskan. Sehingga memudahkan kita dalam mengingat kembali pembahasan sebelumnya. Hal ini sangat membantu terutama bagi kita yang bisa membaca buku hanya di waktu luang yang sempit.

Kegiatanku sehari hari yang sangat menyita waktu membuatku berfikir bahwa waktu istirahat itu sangat penting, dan aku tidak ingin menghabiskannya dengan sesuatu yang bertele-tele. Sehingga ketika aku menemukan buku ini, aku merasa sangat tercerahkan.

Aku akan sangat menyarankan buku ini untuk kamu yang ingin mencoba membaca buku tapi kamu memiliki keterbatasan finansial, atau kamu pengen baca buku tapi males yang panjang dan bertele-tele, juga untuk kamu yang sedang mencari buku dengan topik percaya diri dan ingin pembahasannya menggunakan kata-kata yang simpel, atau kamu yang senang membaca buku motivasi, kamu bisa mencoba buku ini.

Tertarik untuk membacanya? kamu bisa mencarinya di google play book atau silahkan klik link ini

Wednesday, January 23, 2019

Bad Genius!!! - Review (2017)


Judul : Bad Genius
Tahun : 2017
Genre : Art House & International, Mystery & Suspense
Rate : 9/10



Bad Genius adalah salah satu film Thailand terkeren yang pernah aku tonton. Ide ceritanya sederhana, tapi eksekusinya mantap luar biasa.

Bercerita tentang kehidupan anak sekolah yang berjuang untuk sukses dalam ujiannya demi nilai yang bagus. Dari niat membantu sahabatnya, Lynn sang tokoh utama yang jenius memberikan jawaban ujiannya dengan sukarela. Yang kemudian menjadi jalannya untuk menghasilkan uang dari memberikan jawaban ujiannya dengan berbagai trik dan tipuan sederhana. Masalah semakin rumit saat rivalnya Linn, Bank mencium kegiatan contek mencontek jawaban ini saat ujian.

Film ini bagus banget buat kamu yang masih sekolah. Karena pesan yang disampaikan di akhir cerita merupakan pesan yang sangat ‘menampar’. Film ini menyadarkan betapa pentingnya peran keluarga dalam segala keputusan dalam hidup kita. Niat baik dan dukungan keluarga akan merubah segalanya.

Film Thailand begitu khas dengan efek-efek komedi yang menghidupkan suasana tanpa membuatnya jadi lebay adalah salah satu yang kusuka. Buatku film ini pantas mendapatkan nilai 9,5 dari 10. Worth it to watch banget! tapi ingat, ambil pesannya bukan trik kotornya.

Monday, January 21, 2019

Gimana Kalo Christopher Robin Udah Dewasa? - Review Film (2018)





Judul : Christopher Robin
Tahun : 2018
Genre : komedi, animasi, adventure
Rate : 7,6/10





Bagi pecinta Serial Winnie The Pooh dari Disney pasti tahu dengan film ini. Mewujudkan imajinasi tentang, “apa yang akan terjadi dengan Winnie The Pooh dan teman-temannya jika Christopher Robin telah beranjak dewasa”. Seperti yang kita tahu, Christopher Robin adalah sahabat Winnie The Pooh dan teman-teman. Mereka selalu bermain bersama-sama, bertualang bersama di dalam hutan Acre Wood. Dan saat Christopher Robin beranjak dewasa, ia harus meninggalkan teman-temannya. Tentu saja ini adalah perpisahan yang menyedihkan, bahkan Pooh takut Robin akan melupakannya suatu saat nanti.

Christopher Robin dewasa tentu saja sibuk dengan kehidupannya sebagai seorang dewasa, ia sekarang adalah seorang suami, ayah dan seorang karyawan yang tengah menghadapai tekanan dari atasannya. Ia hampir melupakan Pooh kalau saja saat itu ia tak menghindari ajakan tetangganya untuk bermain di akhir pekan. Perannya sebagai orang dewasa membuatnya melupakan betapa menyenangkannya masa kecilnya bersama Pooh dan teman-teman.





Aku suka banget sama live action Pooh, Piglet, dan teman-teman, so cute~ Walaupun warnanya sedikit kurang mencolok dari yang kuharapkan. Dengan latar belakang yang entah tahun berapa, mereka menyajikan tampilan visual yang bagus dan menarik. Dengan selipan beberapa ilustrasi di bagian awal juga membuat kita kembali mengingat serial Disney menggemaskan yang selalu mengisi masa kecil kita.

Bagi kamu yang suka dengan karakter Pooh, Piglet, Rabbit atau Eeyore kamu harus nonton film ini.

Thursday, January 17, 2019

The Greatest Showman is Greaaat!! (2017)


Judul : The Greatest Show
Tahun : 2017
Genre : Family
Rate : 8/10



Aku suka bagaimana film ini menyampaikan pesannya kepada penonton. Bagaimana mereka menyampaikan pesan Saat menonton film ini, kita seperti menonton drama musikal yang penuh dengan aksi aksi yang menyenangkan.



Bercerita tentang Mr. Barnum yang ingin membahagiakan keluarga kecilnya dan berakhir dengan sebuah pertunjukan yang luar biasa. Banyak pelajaran yang bisa diambil dari film ini, salah satunya adalah Love yourself dan bagaimana seharusnya kita menghargai perbedaan/kekurangan orang lain. Karena bagaimanapun diri kita begitu berharga.